Cara Membedakan Love Bird Jantan dan Betina dengan Mudah

Bagai para pencinta burung, love bird merupakan jenis burung yang tidak hanya sedap dipandang mata karena warna bulunya yang menarik, tetapi juga dapat dijadikan sebagai burung kontes.

Biasanya burung love bird yang dipilih sebagai burung kontes yang berjenis kelamin jantan. Burung love bird jantan memiliki kualitas kicauan, ketahanan fisik, dan suara yang lebih bagus dibanding jenis betina. Hal inilah yang menjadi alasan utama para pecinta burung lebih memilih jenis love bird jantan untuk diikutkan kontes atau lomba.

Lalu, bagaimana cara mudah membedakannya dengan love bird betina? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

Cara membedakan love bird jantan dan betina sebenarnya gampang-gampang susah karena burung ini terdiri dari beberapa jenis, sebagian mudah dibedakan dan sebagian lainnya agak sulit diidentifikasi jenis kelaminnya.

Jenis love bird yang mudah diidentifikasi jenis kelaminnya adalah golongan dimorfik. Jenis lainnya yaitu golongan intermediet yang agak sulit diidentifikasi berdasarkan penampilan. Sedangkan jenis yang ketiga adalah love bird kacamata yang perbedaan jenis kelaminnya juga tidak dapat dipastikan atau sulit diidentifikasi berdasarkan penampilan.

Meskipun secara umum burung love bird kacamata sulit dibedakan, tetapi jika Anda jeli memperhatikannya, jenis kelaminnya dapat dengan mudah dibedakan. Berikut cara membedakan Love bird jantan dan betina:

1. Lihat bentuk paruhnya

Source - pixabay
Source – pixabay

Bentuk paruh burung love bird jantan dan betina secara sekilas dapat dibedakan dengan mudah bagi yang sudah berpengalaman. Burung love bird jantan memiliki bentuk paruh yang runcing, langsing, dan cenderung mancung. Sementara, yang berjenis kelamin betina, paruhnya lebih lebar, lebih besar, dan agak tumpul.

2. Perhatikan bentuk fisiknya

Dari ukuran tubuhnya, love bird jantan cenderung lebih kecil dibanding jenis betina. Selain itu, dari bentuk kepala keduanya dapat dibedakan tingkat kelengkungan kepalanya. Burung love bird jantan memiliki bagian atas kepala yang datar sedangkan jenis betina lebih melengkung.

3. Perhatikan bentuk sayap

Source - pixabay
Source – pixabay

Saat burung love bird diam, coba perhatikan ujung sayapnya. Dari sini, Anda dapat melihat perbedaan jenis kelaminnya dengan mudah. Burung Love bird jantan memiliki ujung sayap yang menyilang. Sementara burung Love bird betina memiliki sayap yang ujung-ujungnya tidak saling bertemu serta tidak ada persilangan.

4. Perhatikan Bagian Ekor

Dari ekornya, jenis love bird jantan dan betina juga memiliki ciri yang berbeda. Burung Love bird jantan memiliki ekor yang runcing dan lancip. Sementara itu yang betina ujung ekornya lebih lebar dan rata.

5. Lihat Cara Bertenggernya

Source - pixabay
Source – pixabay

Saat bertengger, ternyata burung love bird jantan dan betina juga memiliki perbedaan. Burung Love bird jantan biasanya bertengger dengan kaki merapat, sedangkan Love bird betina bertengger dengan kaki lebih melebar.

6. Raba Tulang Pubisnya

Untuk lebih meyakinkan jenis kelaminnya, Anda bisa meraba bagian tulang pubisnya. Burung Love bird jantan memiliki tulang pubis yang lebih rapat, sedangkan Love bird betina memiliki tulang pubis yang lebih lebar dan lebih elastis.

7. Perhatikan Tingkah Lakunya Saat Birahi Tinggi

Source - Wikimedia
Source – Wikimedia

Saat dalam posisi berahi tinggi, Burung love bird jantan yang berada dekat dengan betina akan mengeluarkan suara satu ketukan selama berkali-kali sambil melompati si betina, sambil meloloh makanannya, dan mondar-mandir. Selanjutnya burung jantan ini akan melakukan gesek-gesek tangkringan dan menaiki tubuh love bird betina.

Sebaliknya, burung love bird betina saat berahi tinggi akan membuka sayapnya lebar-lebar, menunduk, dan suka menggigit benda di sekelilingnya.

8. Lihat Cara Membangun Sarang

Saat membangun sarang, burung love bird jantan agak pasif dan hanya memberikan kulit kayu kepada si betina. Sementara itu, love bird betina lebih aktif mengumpulkan kulit kayu dan membangun sarang.

Bagiamana, cukup mudah kan cara membedakan love bird jantan dan betina? Selamat memperhatikan dan memilih burung kontes kebanggaan Anda.