5 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Merawat Jalak Suren agar Sehat dan Rajin Berkicau

Buat Anda pencinta burung, pasti sudah tidak asing dengan jenis jalak suren. Jalak Suren yang berasal dari famili Sturnidae ini memang memiliki banyak penggemar. Hal ini dikarenakan kicauan burung jalak suren yang bervariasi sehingga banyak yang suka.

Bagi penggemar jalak suren, hal yang paling ditunggu adalah saat jalak ini berkicau. Suara khas yang dikeluarkan oleh jalak suren membuat suasana menjadi lebih ceria dan seperti berada di alam yang asri.

Biasanya, para pemilik jalak suren memberikan perawatan khusus agar burung ini lebih sering berkicau. Nah, buat Anda yang tertarik untuk memelihara jalak suren, berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan.

Proses Adaptasi

Source - jalaksuren
Source – jalaksuren

Bagi Anda yang baru saja membeli jalak suren, sebaiknya tempatkan burung tersebut di tempat yang tenang terlebih dahulu. Jauhkan dari manusia serta hewan lainnya. Hal ini bertujuan untuk mencegah burung merasa takut dan kaget. Cara ini juga dapat membantu jalak suren beradaptasi dengan sangkar serta lingkungan yang baru.

Proses adaptasi adalah hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Pasalnya, jalak suren yang awalnya jinak dan suka berkicau bisa berubah menjadi liar dan jarang berkicau. Hal ini biasa terjadi karena pemiliknya tidak memberi kesempatan pada jalak suren untuk beradaptasi dengan lingkungan yang baru. Tentunya Anda tidak menginginkan tersebut terjadi, bukan?

Proses adaptasi burung ini berlangsung selama beberapa hari. Saat proses ini berlangsung, Anda perlu sedikit memanjakannya. Caranya cukup mudah, yaitu dengan memberikan pakan yang lebih banyak atau sering berinteraksi dengan si jalak. Anda pun bisa melatihnya atau bahkan memandikannya. Semua cara tersebut dilakukan agar burung merasa nyaman dan bisa mengenal majikannya.

Memberikan Pakan yang Bernutrisi

Source - pixabay
Source – pixabay

Memelihara hewan memang memerlukan waktu, tenaga, dan biaya, termasuk jalak suren. Untuk itulah, apabila ingin memelihara burung ini, Anda perlu merawat dan memperhatikannya. Perawatan yang dilakukan pun beragam, mulai dari pemberian pakan hingga memberikan nutrisi supaya burung tetap sehat.

Anda bisa memberikan voer yang mengandung protein tinggi, seperti voer ayam, voer hijau, ataupun voer lele. Selain voer dengan kandungan protein tinggi, Anda juga bisa memberikan buah-buahan, seperti pisang kepok dan apel.

Pemberian Pakan Tambahan

Source - pixabay
Source – pixabay

Tidak hanya memberikan nutrisi yang baik untuk burung, Anda juga bisa menambahkan makanan, seperti ulat kandang, jangkrik, ataupun kroto. Namun, Anda tidak bisa memberikan pakan tambahan ini secara sembarangan karena harus disesuaikan dengan kebutuhan si burung.

Pada pagi hari, Anda bisa memberikan tiga ekor jangkrik, dan lima ekor jangkrik untuk makanan di sore hari. Namun, apabila Anda memilih untuk memberikan ulat kandang, sebaiknya pilihlah waktu di pagi hari saja. Untuk kroto, Anda disarankan hanya memberikan satu sendok teh saja sebanyak 2-3 kali dalam seminggu.

Selain itu, jangan lupa untuk memberikan multivitamin demi menunjang aktivitas si burung, mengingat sifatnya yang sangat aktif dan banyak bergerak.

Memandikan dan Menjemur

Source - wikipedia
Source – wikipedia

Perawatan jalak suren ini bukan hanya pada memberikan pakannya saja, tapi ada juga perawatan lain yang tidak kalah pentingnya seperti memandikan dan menjemurnya. Anda bisa memandikan si burung pada pagi dan sore hari. Sementara itu, penjemuran jalak suren bisa dilakukan sesuai dengan kebutuhan saja (misalnya setelah mandi).

Pemasteran

Source - pixabay
Source – pixabay

Terakhir, cara ini bisa dilakukan atau tidak tergantung sesuai kebutuhan. Hal ini dikarenakan tanpa master pun, jalak suren sudah memiliki suara yang menarik. Akan tetapi, apabila Anda melakukan pemasteran, jalak suren peliharaan Anda akan lebih sering berkicau.

Nah, itu dia 5 cara yang bisa dilakukan bagi Anda yang baru saja ingin memelihara jalak suren. Bagaimana, tertarikkah Anda memelihara burung cantik yang gemar berkicau ini?

Home > Burung Jalak Suren > 5 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Merawat Jalak Suren agar Sehat dan Rajin Berkicau