Tips Ternak Kenari Agar Hasil Anakan Jantan Paling Mudah

Burung kenari adalah salah satu jenis burung kicauan yang memiliki suara lantang dan indah. Kemudian bulu dari burung kenari juga terkenal indah dan memiliki warna cerah.

Karena keunikan dan kecantikan yang dimilikinya, banyak para pecinta birung kicauan yang ingin menernakkan burung kenari ini. Banyak pecinta burung kicaua yang ingin memelihara burung kenari yang berjenis kelamin jantan. Sebab, kenari jantan bisa memiliki suara yang bervariasi.

Teradang setelah indukan dari burung kenari diternak, hasil anakannya masih selalu menjadi misteri. Anakan dari burung kenari pada umumnya dapat keluar dengan jenis kelamin jantan atau bisa juga keluar jenis kelamin betina.

Akan tetapi, sebagian besar dari para peternak lebih suka dengan anakan burung kenari jantan karena lebih mahal. Nah, supaya bisa menghasilkan anakan burung kenari keluar jantan, ternyata beginilah cara ternak kenari agar hasil anakan jantan.

Cara Ternak Kenari Agar Hasil Anakan Jantan

Cara Ternak Kenari Agar Hasil Anakan Jantan
ternakbacem.blogspot.com

Sebenarnya, cara ternak kenari agar hasil anakan jantan ini tidak selalu akurat. Namun, ada juga yang sudah berhasil menerapkan dengan melakukan waktu kawin kenari di sore hari. Yang mana bisa memperbesar peluang untuk memperoleh anakan burung kenari yang berjenis kelamin jantan.

Kawinkan Burung Kenari antara Jam 13.00 – 18.00

Untuk pengaturan jam kawin dari burung kenari ini bisa berpengaruh pada jenis kelamin hasil anakan Kenari. Akan tetapi, masih banyak faktor penyebabnya, tapi dari pengalaman yang sudah dijalani beberapa peternak.

Cara ternak kenari agar hasil anakan jantanbisa dilakukan dengan cara menjodohkan Kenari pada jam 13.00 sampai 18.00.

Meskipun sesungguhnya kunci utama dari penangkaran burung kenari berada pada indukan kenari yang berjenis kelamin betina. Sifat, karakter, dan kemampuan pada umumnya diturunkan dari Kenari yang berjenis kelamin betina.

Walaupun demikian, pengalaman yang terjadi di lapangan mungkin bisa saja lebih unik. Lalu juga dapat dijadikan patokan bahwa anakan Kenari jantan dapat diperoleh dari kawin silang yang dilakukan ketika sore hari, tepatnya antara jam 1 siang hingga jam 6 malam.

Cara ternak kenari agar hasil anakan jantan seperti ini masih bisa dilakukan melebihi jam 6 malam. Meskipun, persentase anakan jantan mulai menurun.

Berdasarkan pengalaman, melakukan kawin silang indukan kenari pada pagi hari maka hasilnya, lebih banyak anakan kenari berkelamin betina jika dibandingkan anakan jantan.

Cara Penjodohan Kenari Saat Sore Hari

Cara Penjodohan Kenari Saat Sore Hari
hobinews.com

Supaya burung kenari dapat dijodohkan pada rentang waktu 13.00 sampai dengan jam 18.00. Dianjurkan kedua indukan jangan dicampur di dalam satu kandang. Pisahkan dulu kedua indukan burung kenari dengan dua kandang. Anda, bisa mendekatkan kedua kandang saja.

Anda juga dapat memasukkan indukan kenari yang berjenis kelamin betina ke sangkar besar penjodohan burung kenari. Kemudian untuk, indukan jantan dimasukkan sangkar harian yang lebih kecil. Namun, sebaiknya sangkarnya ditempatkan pada sangkar penjodohan yang besar.

Kemudian, tunggulah hingga indukan kenari jantan mulai mengeluarkan suara ngerol. Sedangkan untuk indukan kenari yang berjenis kelamin betina ngeper mendengar suara kenari jantan. Jika tandanya sudah muncul, berarti kedua indukan kenari siap untuk segera dikawinkan.

Jangan buru-buru untuk mengawinkan Kenari, bisa anda tunggu hingga jam melewati pukul 13.00 maupun jam 1 siang. Sesudah melewati jam tersebut, anda bisa melepaskan indukan kenari jantan dari sangkarnya.

Untuk cara ternak kenari agar hasil anakan jantan pastikan indukan kenari jantan sudah berusia 1 tahun. Sedangkan untuk yang indukan betina minimal 8 bulan.

Home > Burung Kenari > Tips Ternak Kenari Agar Hasil Anakan Jantan Paling Mudah