Cara Mengembalikan Suara Burung Berkicau yang Hilang Secara Alami

Burung berkicau bisa kehilangan suara tanpa ada sebab yang jelas. Untuk mengatasi hal itu, majikan bisa memberikan perlakukan khusus seperti diberi air embun. Burung berkicau yang kehilangan suaranya tidak ubahnya burung yang tidak bisa terbang. Bagi burung, kehilangan suara akan menurunkan mental mereka. Apalagi di sekitarnya banyak burung lain yang suaranya lebih nyaring. Bagi majikan, burung yang tidak bisa berkicau tidak bisa dipajang di depan rumah atau dibawa untuk kompetisi.

Penyebab suara hilang pada burung tidak diketahui meski beberapa orang menganggap peliharaannya sedang flu. Untuk mengatasi masalah yang cukup mengganggu ini, majikan harus memberi perlakuan khusus pada burung dan memberikan minuman tertentu agar suaranya kembali nyaring. Berikut selengkapnya.

1. Diberi Larutan Penyegar

Audubon
Audubon

Larutan penyegar biasanya digunakan untuk menyembuhkan seriawan atau panas dalam pada manusia. Luka di dalam tenggorokan akan perlahan sembuh dan tubuh kembali segar. Ternyata, minuman yang tidak memiliki rasa ini juga bisa diberikan pada burung untuk membuat tenggorokannya membaik.

Pemberian larutan bisa dilakukan dengan mencampurnya dengan air yang telah dimasak. Selain itu, larutan penyegar bisa diberikan langsung tanpa campuran asal dosisnya tidak terlalu banyak. Pemberian larutan penyegar akan membuat suara burung kembali pulih perlahan-lahan.

2. Jangan Terlalu Lama Dijemur

Hummingbird
Hummingbird

Beberapa pemilik burung menyarankan untuk mengurangi penjemuran setiap harinya. Burung yang dijemur memang memiliki fisik yang baik. Namun, kalau berlebihan hingga panas yang terik masuk ke kandang, mereka bisa kehausan berlebih sehingga susah berkicau atau tidak mau berkicau sama sekali.

Untuk menghindari dampak buruk dari penjemuran, disarankan untuk tidak melakukannya setiap hari. Kalau pun Anda tetap melakukannya setiap hari, diharapkan durasinya tidak banyak. Matahari pagi pukul 07.00-09.00 adalah yang terbaik. Setelah lewat jam itu, burung bisa dimasukkan kembali ke dalam rumah atau diangin-anginkan.

3. Diberi Daun Mengkudu

Daun Mengkudu
Daun Mengkudu

Daun mengkudu baik untuk kesehatan burung terutama tenggorokan. Kalau burung kicau yang Anda miliki pemakan sayur, daun mengkudu bisa diberikan secara langsung. Namun, kalau burungnya pemakan serangga, daun mengkudu bisa diberikan pada jangkrik. Serangga kecil ini diberi makan daun mengkudu terlebih dahulu sebelum diberikan kepada burung untuk tambahan nutrisi.

4. Diberi Air Embun

Air Embun
Air Embun

Air embun adalah alternatif selain larutan penyegar yang bisa dibeli mudah di toko atau apotek. Untuk mendapatkan air embun, pemilik burung bisa meletakkan kendi yang telah diisi dengan air di luar rumah dari malam hingga pagi. Air yang ada di dalam kendi akan menjadi lebih dingin dan tercampur dengan uap yang mengembun karena udara dingin.

Pemberian air embun bisa dilakukan secara langsung atau berselang-seling dengan larutan penyegar. Oh ya, selain mengembalikan suara pada burung, air embun juga baik untuk pencernaan, menyembuhkan aneka serak, dan mampu memberikan segar dan tenang pada burung.

5. Pemberian Jahe atau Kencur

Jahe
Jahe

Kencur dan Jahe biasanya digunakan untuk menghangatkan tubuh dan juga mengobati serak dan batuk pada manusia. Khasiat yang alami ini ternyata juga bisa diaplikasikan pada burung kicau sehingga suaranya yang serak atau hilang bisa kembali muncul dan kepercayaan dirinya kembali tumbuh.

Pemberian kencur dan jahe bisa dilakukan dengan mengiris langsung rempah itu dan memberikannya pada burung. Cara lain bisa dilakukan dengan mengambil sari patinya dan dicampur dengan air minum. Kalau burung Anda pemakan serangga, jahe atau kencur bisa dimasukkan ke tubuh jangkrik terlebih dahulu.

Demikianlah lima cara mengembalikan suara burung secara alami. Semoga bermanfaat dan bisa dipraktikkan di rumah!

Home > Aneka Dunia Satwa > Cara Mengembalikan Suara Burung Berkicau yang Hilang Secara Alami