Cara Ternak Lovebird Poligami 1 Jantan dan 3 Betina

Untuk bisa menghemat pengeluaran maka peternak Lovebird melakukan ternak Lovebird dengan cara poligami. Perlu anda ketahui, jika lovebird poligami itu artinya sama dengan poligami pada manusia. Untuk burung Lovebird, idealnya poligami dengan jumlah 1 jantan dan 3 betina.

Ternyata, ternak lovebird dengan 1 indukan jantan dan 3 indukan betina bisa anda coba untuk lakukan. Namun terdapat syarat serta ketentuan supaya ternak Lovebird poligami berhasil.

Syarat Ternak Lovebird Poligami

Syarat Ternak Lovebird Poligami
poskotanews.com

Lovebird jantan sebaiknya jangan dijadikan satu kandang dengan tiga Lovebird betina dengan sekaligus.

Dan sesudah selesai kawin dengan Lovebird betina yang pertama, maka Lovebird jantan itu dipindah. Dan selanjutnya dengan Lovebird betina yang kedua di kandang yang berbeda. Begitu selanjutnya hingga Lovebird betina terakhir.

Kandang untuk melakukan ternak Lovebird poligami ini sebaiknya dengan menggunakan kandang soliter maupun kandang baterai / batre.

Diperlukan juga tiga kandang ternak Lovebird poligami yang tipe soliter. Selanjutnya satu kandang ternak untuk indukan dari Lovebird yang berjenis kelamin jantan.

Untuk usia indukan Lovebird yang jantan paling tidak 8 bulan. Sedangkan untuk usia indukan Lovebird betina minimal 1 tahun. Sebaiknya untuk Lovebird betina telah memasuki masa birahi.

Lovebird yang berjenis kelamin jantan sebaiknya berkualitas serta memiliki stamina yang bagus. Jika akan ternak Lovebird tipe suara, maka induk Lovebird jantan maupun yang betina sebaiknya memiliki keturunan Lovebird pemenang lomba suara.

Sedangkan apabila anda semua ingin mencetak Lovebird warna, maka dari tiga indukan Lovebird betina yang digunakan sebaiknya harus mempunyai warna yang berbeda. Hal ini bertujuan supaya nantinya terlahir dengan variasi dari warna Lovebird.

Cara Ternak Lovebird Poligami

Cara Ternak Lovebird Poligami
militan.co.id

Untuk cara ternak Lovebird poligami ini sebenarnya bisa dengan mudah anda terapkan. Untuk lngkah yang pertama yaitu Lovebird jantan dimasukkan pada dalam kandang Lovebird betina dengan bergantian.

Lalu di tiap pagi pukul 06.00 sampai dengan pukul 07.00, Lovebird jantan sebaiknya dimasukkan pada kandang Lovebird betina (1).

Dan sesudah berada di dalam kandang Lovebird yang betina selama waktu 1 jam, sevaiknya Lovebird yang berjenis kelamin jantan dipindah lagi ke kandangnya itu sendiri.

Besoknya lagi, sebaiknya Lovebird jantan tersebut dimasukkan lagi ke kandang Lovebird yang betina dalam kurun waktu selama 1 jam. Diantaranya mulai pukul 06.00 sampai dengan pukul 07.00.

Lalu Lovebird jantan dijadikan satu dengan Lovebird betina (1) dalam jangka waktu 4 hari berturut-turut. Meskipun hanya 1 jam selama 4 hari, namun Lovebird jantan yang normal biasanya akan segera mengawini Lovebird yang betina.

Pada saat melakukan cara ternak Lovebird poligami di hari ke-5, Lovebird jantan sebaiknya dipindahkan ke kandang Lovebird betina (2).

Sedangkan waktu serta durasi perkawinan Lovebird tersebut poligami sama dengan sebelumnya. Diantaranya pada saat pukul 06.00 sampai dengan 07.00 selama 4 hari berturut-turut.

Sedangkan untuk hari ke 10, Lovebird jantan bisa dimasukkan pada kandang Lovebird betina (3). Durasinya juga sama dengan yang sebelumnya.

Apabila dijumlah, dalam waktu 12 hari Lovebird jantan kawin bersama tiga Lovebird betina sekaligus dengan bergantian.

Setelah itu, untuk masing-masing induk yang berjenis kelamin betina akan bertelur. Jika telur berhasil menetas, meskipun hanya 1-2 induk betina saja, itu bisa disimpulkan jika cara ternak Lovebird poligami sukses.

Sebaliknya, apabila telur tersebut tidak menetas, maka bisa jadi induk Lovebird jantan tidak pernah kawin dengan Lovebird yang berjenis kelamin betina. Atau bisa juga untuk Lovebird jantan itu infertil.

Cara ternak lovebird poligami 1 jantan 3 betina ini harus dilakukan dengan teliti dan penuh kesabaran.

Home > Burung Lovebird > Cara Ternak Lovebird Poligami 1 Jantan dan 3 Betina