Cara Melatih Nafas Kenari Agar Ngerol Panjang Saat Kontes

Salah satu jenis burung kicauan yang biasa diikutkan lomba yaitu burung kenari. Burung kenari yang siap ikut dalam acara kontes tentunya harus sesuai dengan tingkat kematangan dari burung tersebut. Bahkan, Anda juga perlu menerapkan bagaimana cara melatih nafas kenari agar bisa ngerol.

Untuk burung kenari yang usianya diatas 8 bulan, biasanya sudah bisa diterjunkan di kontes perlombaan. Semua itu tergantung dengan perawatan yang diberikannya. Supaya burung kenari bisa ngerol panjang, pastinya burung kenari harus punya nafas yang panjang juga.

unsplash.com

Cara Melatih Nafas kenari yang Bisa Anda Coba

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan supaya burung kenari Anda bisa memiliki nafas yang panjang.

Gunakan Kandang Umbaran

Cara melatih nafas kenari agar bisa bernafas panjang bisa Anda lakukan dengan menggunakan kandang umbaran dengan ukuran 2×1 meter. Anda juga bisa menambahkan  dengan 2 buah tangkringan dari ujung ke ujung.

Dengan melakukan pengumbaran burung kenari secara rutin, banyak manfaat yang didapatkan. Tak hanya bisa memperpanjang nafas burung kenari saja, pengumbaran ini juga bisa bermanfaat untuk menjaga staminanya.

Sebab, ketika burung kenari diumbar, semua unsur dalam tubuhnya akan bergerak terus. Dengan begitu bisa menjadikan burung kenari sehat dan terhindar dari dari berbagai macam jenis penyakit.

Kenari yang akan dipersiapkan untuk kontes bisa diumbar minimal dua hari. Anda bisa mengumbarnya kurang lebih sekitar 15 menit. Pada saat burung kenari Anda mulutnya sudah terlihat menganga, maka segera kembalikan ke sangkarnya

Hindari mengumbarnya dalam waktu yang terlalu lama. Sebab, efeknya burung kenari Anda bisa menjadi liar. Ketika dimasukan kandang kontes burung ini akan sering menabrak jeruji, sebab dia merasa masih berada di kandang umbaran.

Lakukan Pengerodongan

Seminggu sebelum kontes Anda harus mengistirahatkannya dari kandang umbaran. Kalau bisa, sesering mungkin Anda bisa mengerodongnya supaya kicauannya tidak terlalu sering.

Anda bisa membuka kerodongnya pada saat membersihkan kandang, memberikan pakan, minuman, atau ketika melakukan penjemuran saja.

Penjemuran

Lakukan penjemuran pada burung kenari Anda kurang lebih selama 1-2 jam setiap harinya. Setelah penjemuran, burung kenari bisa diangin-anginkan dalam waktu sekitar 15 menit. Setelah itu burung bisa dikerodong kembali.

Untuk kenari yang usianya muda, sebaiknya untuk waktu penjemuran bisa ditingkatkan secara bertahap.

Selain melakukan umbaran dan penjemuran, jangan lupa untuk memberikan extra fooding (EF) secara teratur. Salah satu makanan tambahan yang bagus untuk burung kenari yaitu mentimun. Sebab, mentimun diyakini bisa membersihkan lendir yang ada di tenggorokan burung kenari Anda.

Akan tetapi, Anda juga harus menyelinginya dengan EF yang lain. Jika Anda memberikan mentimun terus-terusan, bisa jadi burung kenari peliharaan Anda menjadi mencret. Pemberian buah mentimun ini lebih baik diberikan saat sedang musim panas saja.

Daun sawi hijau merupakan makanan tambahan burung kenari yang bisa Anda berikan saat musim panas dan musim hujan. Ketika musim hujan, Anda bisa mencoba menambahkan kenari dengan EF kroto sekitar sepucuk sendok teh kurang lebih 2 hari sekali.

Jika tidak, Anda bisa juga memberikannya telur puyuh 2 kali seminggu. Tambahkan juga madu sebanyak 3 tetes pada air minum burung kenari Anda.

Cara melatih nafas kenari ini bisa Anda terapkan. Sehingga, ketika ikut kontes burung peliharaan Anda bisa memiliki nafas yang panjang dan kicauan yang gacor.

Home > Burung Kenari > Cara Melatih Nafas Kenari Agar Ngerol Panjang Saat Kontes