Mengenal Burung Murai Batu Bahorok dan Karakteristiknya

Burung Murai Batu Bahorok adalah salah satu jenis Murai Batu yang memiliki mental paling kuat dibandingkan jenis yang lainnya.

Seperti yang sudah kita ketahui, sejak dulu Murai Batu menjadi jenis burung yang memiliki banyak sekali penggemar. Hal ini disebabkan karena kicauan burung Murai Batu yang berkualitas.

Dengan kualitas yang dimilikinya, tak heran jika banyak orang yang memelihara Murai Batu untuk dijadikan burung lomba.

Nah,  Murai Batu Bahorok ini juga banyak dipelihara para pecinta burung kicauan untuk dijadikan sebagai burung lomba.

Burung Murai Batu Bahorok
id.pinterest.com

Ciri Khas Burung Murai Batu Bahorok

Salah satu ciri khas Murai Batu jenis ini yaitu mempunyai penampilan yang cukup sangar dan juga terkesan lebih beringas.

Kepala burung Murai Batu Bahorok ini juga tampak lebih papak atau ceper. Akan tetapi, ukuran kepalanya cukup besar dan terlihat sangat proporsional. Sebab, bentuknya juga didukung dengan leher yang terlihat jenjang dan besar.

Akan tetapi, ada juga beberapa jenis burung Murai Batu yang memiliki ciri khas dengan bentuk kepala yang terkesan lebih bulat.

Tak hanya itu saja, mata dari Murai Batu yang sangar ini juga memiliki sorot mata seolah-olah selalu mengawasi hal yang ada di sekitarnya. Dengan demikian, burung ini jika dilihat akan terkesan menatap dengan galak kepada lawannya dan terlihat seakan-akan ingin menerkam.

Sorot mata dan tatapan yang terlihat seperti itu disebabkan karena burung Murai Batu ini senantiasa waspada dengan keadaan yang ada di sekitarnya.

Burung Murai Batu Bahorok juga memiliki postur tubuh yang besar dan panjang. Kemudian, pada bagian dadanya terlihat lebar dan bidang. Tak heran jika burung ini terkesan kekar dan juga elastis.

Jenis burung Murai Batu ini ukuran tubuhnya minimal dengan panjang 17 cm dengan bulu tebal serta bagian ekor yang lebar.

Kemudian, untuk bentuk ekornya juga terlihat hampir normal dan sama dengan Murai Batu pada umumnya. Akan tetapi, terdapat beberapa wilayah tertentu yang mempunyai bentuk ekor melengkung ke bawah. Lalu, untuk wilayah lainya memiliki bentuk ekor yang  melengkung ke atas.

Warna bulu pada bagian leher dan punggung burung Murai Batu ini juga tampak mengkilap kebiruan. Terutama pada saat terkena sinar matahari.

Untuk kaki burung ini tidak ada perbedaan yang jauh dari jenis burung Murai batu lainnya. Bagian kakinya berwarna merah muda.

Sebagian ada yang terlihat berwarna merah gelap, ada juga sedikit kehitaman serta beberapa dengan warna kaki hitam pekat.

Suara Murai Batu Bahorok

Salah satu kelebihan jenis burung Murai Batu ini yaitu dari suara vokal yang dimilikinya. Sebab, suara vokal yang dimiliki burung ini terdengar sangat besar dengan volume yang cukup keras.

Meski terdengar besar dan keras, namun suara dari burung ini masih nyaman dan enak untuk kita dengar. Pada saat Murai Batu ini mengeluarkan suara alamnya, maka Anda akan mendengar seperti suara tembakan air terjun yang panjang bergulung atau sering dinamakan dengan ngeroll.

Nah, kombinasi suara burung Murai Batu seperti ini dinilai sangat eksotis dan memiliki nilai tersendiri di mata para pecinta burung kicauan, terutama pecinta Murai Batu.

Karena burung Murai Batu Bahorok ini memiliki penampilan yang gagah dan suara yang bagus, maka tak heran jika harga burung ini di pasaran cukup tinggi. Meskipun harganya tinggi, burung ini tetap menjadi incaran para pecinta burung kicauan untuk dijadikan sebagai burung lomba.

Home > Burung Murai Batu > Mengenal Burung Murai Batu Bahorok dan Karakteristiknya